Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Minggu, 07 Juli 2013

Tips Untuk Menyegarkan Otak


Hidup ini hampa rasanya jika tidak ada yang namanya masalah dan kesibukan sehari-hari, maka dari itu kita tidak perlu ambil pusing dalam menyikapi dua kejadian tersebut. Ada beberapa cara agar kita tidak suntuk untuk menjalani kehidupan ini, pada era modern sekarang banyak sekali beberapa hal yang bisa kita lakukan untuk menyegarkan otak diantaranya :
1. Musik
Musik yang menenangkan sangat bermanfaat untuk sumber daya mental Anda. Jernihkan pikiran Anda hanya dengan duduk sambil hanyut dalam musik yang indah.

2. Olahraga
Ibarat pepatah, sekali dayung dua tiga pulau terlampaui. Berolahraga secara teratur selain dapat menyegarkan pikiran juga dapat menyehatkan badan. Terutama olahraga yang merupakan hobi anda.

3. Tertawa
Tertawa adalah obat terbaik untuk menghilangkan kebosanan. Karena, tertawa dan humor melepaskan “endorfin” yang dapat meningkatkan mood serta perasaan bahagia.

4. Melatih mental
Otak Anda senang ditanya dengan sesuatu yang membingungkan. Jadi mulailah permainan atau anda beranikan melakukan sesuatu yang belum pernah anda lakukan tentunya itu hal positif.

5. Bersosialisasi
Manusia adalah makhluk sosial. Selain menjadi kebutuhan, bersosialisasi juga dapat menjaga agar otak kita tetap segar. Ini penting sekali untuk menyegarkan otak kita,karena dengan bersosialisai kita bisa bertemu banyak teman dan akan melupakan kesibukan yang kita alami.

6. Pijat
Pijat adalah cara sempurna untuk meredakan ketegangan dan mengurangi stres. Anda dapat mencoba berbagai jenis pijat pada hari yang berbeda untuk kembali memperkuat diri.

7. Mandi
Mandilah dengar air hangat, karena dapat membuat otot serta pikiran Anda menjadi rileks. 

8. Jalan-jalan
Cobalah anda pergi ke suatu tempat yang belum pernah anda kunjungi,atau pergi kesuatu tempat yang indah dan cocok untuk merelaksasi otak anda. Banyak tempat yang bisa dikunjungi,bisa pantai atau anda bisa pergi ke pegunungan yang masih segar udaranya  untuk beristirahat

0 komentar:

Posting Komentar